A. PENDAHULUAN
1. LATAR BELAKANG
Akper pemda Garut merupakan salah satu perguruan tinggi yang ada didaerah TK II garut yang menyelenggarakan pendidikan D III keperawatan. Yang akan mencetak para lulusan yang kompeten dibidang keperawatan dan siap menjadi para perawat professional. Dalam rangka mempererat tal persaudaran antar mahasiswa.
2. DASAR PEMIKIRAN
Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesadaran dan kemampuan untuk hidup sehat bagi semua orang, sehingga tercapai derajat kesehatan yang optimal. Hal ini bukan menjadi tanggung jawab pemerintah saja,melainkan menuntut tanggung jawab semua pihak dari berbagai kalangan terutama generasi muda.
Sebagai mana kita ketahui bahwa Senat Mahasiswa AKPER PEMDA GARUT adalah suat organisasi untuk menyatu padukan semua mahasiswa AKPER PEMDA GARUT , selain itu juga SENAT merupakan tempat menyampaikan aspirasi,kreasi,inspirasi dan kreativitas mahasiswa kesehatan untuk mengembangkan segala potensi yang dimiliki oleh segenap mahasiswa dilingkungan kampus AKPER PEMDA GARUT.
3. MAKSUD DAN TUJUAN
Umum:
Meningkatkan semangat persatuan dan rasa persaudaraan dan rasa persaudaraan diantara mahasiswa sebagai dasar untuk memantapkan dinamika generasi Bhakti husada dalam gerakan pembangunan kesehatan untuk semua.
Khusus:
1. Menyalurkan potensi dan prestasi mahasiswa kesehatan dalam bidang olagraga
2. Sebagai ajang mengukir prestasi diantara mahasiswa kesehatan
3. Mengembangkan rasa solidaritas dan kepedulian sesame mahasiswa
B. PROGRAM KEGIATAN
1. TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan ini insya allah akan dilaksanakan dikampus Akper Pemda TK II Garut.
2. JENIS KEGIATAN
Jenis kegiatan ini yaitu PORAT (Pekan Olah Raga Antar Tingkat) Dalam rangka menjelang liburan akhir semester.
3. PESERTA KEGIATAN
Kegiatan dalam rangka menjelang liburan akhir semester ini diikuti oleh mahasiswa tingkat 1,II dan III.
4. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
Kegiatan in akan dilaksanakan pada :
Hari : Kamis s/d selesai
Tanggal : 31 juli 2008
Tempat :kampus AKPER PEMDA GARUT
5. CABANG YANG DI LOMBAKAN
1. Footsal ( putra)
2. Bola voli (putra/putri)
3. Basket ball ( putra/ putri)
4. Badminton ( putra/ putri)
5. Bakiak
6. Lomba makan kerupuk
7. Tarik tambang
8. Joged balon
9. Ular gila
10. Kelereng
6. ANGGARAN BIAYA
Adapun anggaran yang dibutuhkan dalam terlaksannya kegiatan ini adalah sebagai berikut:
Kesekertariatan : Rp. 50.000,-
Konsumsi : Rp. 100.000,-
Alat-alat : Rp. 100.000,-
Perlengkapan
1.bola footsal 1 buah : Rp. 200.000,-
2.shutle kock 2 pak : Rp. 60.000,-
3.hadiah : Rp. 250.000,-
4.P3K : Rp. 30.000,-
5,dokumentasi : Rp. 60.000,-
6.peluit 2 buah : Rp. 20.000,-
7. piala 4 buah : Rp. 200.000,-
JUMLAH Rp.1.070.000,-
7. MANAJEMEN KEGIATAN
Pelindung : Direktur
Penasehat : Pudir III
Penanggung jawab : Ketua SEMA
Ketua pelaksana : Riffi
Sekertaris : Cecep mega N
Bendahara : Mega Kristin
Seksi-seksi
Peralatan : Dikdik,Dimas
Humas : Muhlis,Dalih
Konsumsi : Halimatusadiyah, Nurazizah
Acara : Feri,Sri ganitri
P3K : Nesya, Rizqi
C. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan pekan olah raga antar tingkat di AKPER PEMDA GARUT ini kami sampaikan , semoga dapat dijadikan suatu gambaran untuk dapat terlaksananya kegiatan ini.
PANITIA PORAK
KETUA KABID
PELAKSANA PENGEMBANGAN BAKAT
MENGETAHUI
PUDIR III KETUA UMUM SEMA
No comments:
Post a Comment
Aturan Berkomentar :
1. Menggunakan bahasa yang sopan
2. Dilarang Berkomentar spam, flood, junk, iklan, sara, sex dsb.(Komentar Akan Saya Hapus)
3. Silahkan gunakan OpenID untuk mempermudah blogwalking